Rabu, 12 Januari 2011

Masjid di kantor desa Jatireja

Masjid Jami Al-Hidayah Jatireja.
Masjid yang cukup unik ini terletak di komplek kantor Kepala Desa Jatireja, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Beberapa kali ke Kantor Kades ini belum sempat bincang bincang mengenai masjid ini. foto ini di abadikan sore hari bakda asyar, ketika sedang melintas disana. Sore, di hari libur tak ada aktivitas disana, dan tak ada siapa siapa untuk diajak ngobrol buat dikorek informasi menyangkut masjid unik ini. 

Kusebut unik karena memang design nya yang tak biasa. Tidak saja dilengkapi dengan satu kubah limas bersusun tiga, tapi lima kubah bersusun sekaligus. Kubah limas bersusun tiga yang paling besar menjadi atap bangunan utama, ditambah dengan empat kubah bersusun tiga lain nya di ke empat penjuru. empat kubah ini merupakan kubah yang menjadi bagian dari atap selasar bangunan.



Lokasi masjid ini berada di ruas jalan Citarik yang membentang dari jalan lama Karawang di Citarik hingga ke jembatan Delta Mas di Tegal Danas, Kali Malang, Cikarang. ketika berhenti untuk mengabadikan nya, aku sempat berusaha menemukan papan nama masjid ini tapi sepertinya memang tidak ada papan nama yang terpasang di masjid tersebut.

------------------------------------------------------------------
Follow & Like akun Instagram kami di @masjidinfo dan @masjidinfo.id
🌎 gudang informasi masjid di Nusantara dan mancanegara.
------------------------------------------------------------------

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

hindari komentar yang berbau SARA